Bantuan Recovery Bencana Gunung Ruang Tahap Dua

Bantuan Recovery Bencana Gunung Ruang Tahap Dua

07/06/2024 | Humas BAZNAS SULUT

Pada hari Jumat 7 Mei 2024 Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Sulawesi Utara melakukan penyerahan bantuan pemulihan tahap dua berupa sembako dan seng untuk korban bencana gunung ruang di Kelurahan Balehumara, Kecamatan Tagulandang, Kabupaten Sitaro, Provinsi Sulawesi Utara.

 

 

Setelah melaksanakan sholat Jumat, Komandan Baznas Tanggap Bencana (BTB) Bapak Mustafa Marhaba beserta Pimpinan Baznas Sulawesi Utara melakukan simbolis penyerahan bantuan seng dan sembako kemudian mengadakan bincang santai bersama Kepala KUA Tagulandang Bapak Fawzy Lontoh, M.H. dengan para jama’ah masjid Al Hidayah Tagulandang. Ibu Hj. Lutvia Alwi, S.H., M.H. selaku Ketua Baznas Sulawesi Utara mengatakan bahwa semoga bantuan yang diberikan dapat diterima dan bermanfaat bagi masyarakat Kelurahan Balehumara serta kerusakan yang diakibatkan dari bencana gunung ruang dapat pulih dengan cepat dan diganti dengan yang lebih baik.

 

 

Hingga saat ini BAZNAS Sulawesi Utara masih membuka donasi. Bagi siapa saja yang ingin membantu silakan mengirimkan ke rekening BAZNAS SULUT BTB. 

 

Rekening BSI : 1033279406 a.n BAZNAS SULUT BTB

PROVINSI SULAWESI UTARA

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ